HTMB OFFICIAL .Kegiatan Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional pada tahun ini diselenggrakan dengan tema Inovasi Kemaritiman Dalam Penangan Covid-19 yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Kegiatan KKCTBN menjadi salah satu wahana penguasaan Teknologi Robotika Kapal Tak Berawak untuk menjaga keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara serta dalam tatanan kehidupan bermasyarakat, khususnya era Revolusi Industri 4.0 dan menyongsong era Society 5.0.
Daya kreasi mahasiswa dalam kontes tersebut tidak hanya mencakup desain badan kapal yang baik dari segi performance dan manuver, tetapi juga mencakup perencanaan sistem penggerak, sistem navigasi yang handal, dengan memperhatikan keselarasan faktor teknis lainnya (engine matching). Dengan demikian kreatifitas dalam kontes yang dimaksud akan melibatkan beberapa disiplin ilmu teknik yang terkait.
Lomba ini dikhususkan untuk mahasiswa aktif jenjang D4/S1 dari perguruan tinggi yang sama. Lomba dibuat oleh mahasiswa yang bersfiat kelompok (Maksimal 3 orang). Setiap kelompok diperbolehkan mengikuti lebih dari satu kriteria dan satu katagori perlombaan.
Perlombaan KKCTBN Tahun 2020 terbagi atas tiga katagori kontes: 1) Lomba Desain dan Re-Desain Layout Akomodasi Penumpang Kapal, 2) Lomba Pembuatan dan Performa Prototipe Kapal ASV, ERC, FERC dan 3) Poster, sesuai dengan tema yang telah ditetapkan
Berdasarkan hasil pembahasan dengan tim pakar maka kegiatan Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional (KKCTBN)Tahun 20 dilaksanakan secara daring dan luring.
Disini HTMB mengajak mahasiswa aktif Universitas Hangtuah Surabaya unutk berpartisipasi dalam ajang Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasioanl (KKCTBN) ini.
email : This e-mail address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it
Ig : @htmboffical
wa : 088217984658 (nahari)